Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hadis Motivasi Hidup, Kerja dan Belajar: Jangan Berhenti Belajar

Artikel ini adalah bagian dari buku Membangkitkan Hidup dengan Mutiara Hadis Rasulullah Saw. Serial Motivasi Hadis Nabi.

Hadis Motivasi Hidup, Kerja dan Belajar: Jangan Berhenti Belajar

 عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ
Dari Anas bin Malik Radhiyallahu ‘anhu berkata: “Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda: ‘Menuntut ilmu adalah kewajiban bagi setiap muslim’.” (HR. Ibnu Majah).

Bangsa Yunani dikenal dunia karena filsafat dan retorikanya. Dunia Arab dikenal mancanegara karena cahaya ilmu keislamannnya. Bangsa Mesir dikagumi karena kemajuan ilmu matematikanya. Apapun itu, jika didasarkan pada pengetahuan, maka kejayaan akan melingkupinya. Oleh karenanya, jangan berhenti belajar. KH. Mustofa Bisri mengatakan, “Jangan berhenti belajar, Orang yang kerap membuat masalah adalah orang yang berhenti belajar karena merasa pintar atau paling benar sehingga sukar menerima masukan orang lain.”

Tuntutlah ilmu mulai dari buaian sampai liang lahat. Belajar berarti haus akan informasi. Belajar berarti berusaha untuk maju dan meraih kejayaan. John Naisbitt Pemimpin Umum Naisbitt Group mengatakan, “Sumber kekuatan baru bukanlah uang yang berada dalam genggaman tangan beberapa orang, namun informasi di tangan orang banyak.” Imam al-Ghazali mengatakan, “Bantinglah otak untuk mencari ilmu sebanyak-banyaknya guna mencari rahasia besar yang terkandung di dalam benda besar yang bernama dunia ini, tetapi pasanglah pelita dalam hati sanubari, yaitu pelita kehidupan jiwa.”

Kata bijak mengatakan, “Pengetahuan ditingkatkan dgn belajar; kepercayaan dengan perdebatan; keahlian dengan latihan dan cinta dgn kasih sayang.” Belajar berarti berusaha menjadi lebih baik dan menggempur tembok ketakutan. Anwar Fuadi mengatakan, “Belajar adalah sikap berani menantang segala ketidakmungkinan bahwa ilmu yang tak dikuasai akan menjelma di dalam diri manusia menjadi sebuah ketakutan, belajar dengan keras hanya bisa dilakukan oleh sesorang yang bukan penakut.”[]