Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Dan Cara Jitu Agar Mudah Diterima Saat Daftar Akun 99designs Tips Mudah Daftar 99designs

Halo semuanya, gimana kabarnya. Kali ini saya hendak berbagi tips sederhana mengenai Tips dan cara jitu agar mudah diterima saat daftar akun 99designs l tips mudah daftar 99designs.

Bagi yang pengen tahu beberapa kontes desain di internet yang patut dicoba bisa membacanya disini. Klik disini. Saya juga sharing pengalaman mendapatkan dolar di 99designs disini. klik disini.

Mungkin pembaca sekalian sudah tahu kalau mendaftar 99designs sekarang ini sangat sulit. Tidak seperti beberapa tahun yang lalu, misalnya tahun 2011 an.

Cara mendaftarnya sangatlah mudah, dengan email dan kirim foto ktp serta melengkapi data-data, kita akan mendapatkan email konfirmasi dan langsung bisa ikut kontes dengan menambahi portofolio dll agar naik rating.

Namun sekarang tak seindah yang dahulu. Sekarang mendaftar diperketat, dimana kalau sudah disuspended akunnya, maka mendaftarkan dengan identitas yang sama tidak akan diterima karena berarti sudah dibanned selamanya.
Tips Dan Cara Jitu Agar Mudah Diterima Saat Daftar Akun 99designs Tips Mudah Daftar 99designs

Saya pribadi pun pernah disuspended satu kali. Padahal saya lumayan sering menang dan mendapatkan review bagus dari CH. Bahkan email suspended itu datang setelah pengumuman menang contest dengan hadiah 400 USD.

Dan sebelumnya juga baru saja menang 250 USD. Uangnya sih sampai, tapi akun sudah disuspend. Alasannya adalah desain tidak memenuhi standar. Kayaknya ya desain saya kualitasnya kurang bagus. Namun inilah yang membuat dilematis.

Terkadang selera CH sulit ditebak dan lebih memilih desain yang menurut standar desainer kurang menjual, namun CH malah suka.

Email pemberitahuan suspended

Pernah saya mengikuti kontes tentang desain logo tentang currency chart. Desain yang dipilih CH adalah desain mengenaskan yang kalau dilihat tak enak dipandang. Bahasa Jawanya nyulek moto. Namun gimana lagi memang CH seleranya adalah desain semacam itu. 

Namun dari suspend ini pun saya mendapatkan pembelajaran dan hikmah yang indah.  Saya lebih sadar dan mengoreksi kekurangan dari desain-desain yang saya buat. 

Saya lebih mau banyak belajar dan merujuk desain dari para master berlevel middle dan top. Dan memang benar demi keamanan bersama, saya seharusnya lebih mementingkan kualitas desain dan berkomunikasi bersama CH secara baik. 

Kalaupun ada CH yang memeri rating tinggi pada desain kualitas rendah, jangan sampai ikut-ikutan membuat desain yang hampir mirip karena meskipun kita menang, bisa jadi akun akan di suspend.

Intinya, yang menjadi pengaruh suspend atau tidaknya bukan terletak pada jumlah menang atau tidaknya. Faktor kualitas desain menurut perasaan saya adalah yang utama. 

Ada bukti menarik mengenai hal ini. Saya pernah melihat desainer middle level dengan desain yang bagus. Jumlah kemenangannya lebih sedikit dari jumlah final roundnya. Ia hanya pernah menang beberapa kali. Sisanya cuman sampai final namun kalah. Tapi akunnya aman-aman saja. 

Dari sini saya punya catatan pribadi. KALAU MAU AKUN AMAN, TINGKATKAN KUALITAS DAN PATUHI ATURAN. 

Karena percuma kalau membuat akun lagi namun akhirnya bakalan disuspended juga kan cuman dapat lelah. Okey, langsung saja mengenai Tips dan cara jitu agar mudah diterima saat daftar akun 99designs l tips mudah daftar 99designs.

Dari uraian di atas, sebelum mendaftar bagi yang baru mendaftar maupun bagi yang akunnya sudah disuspended, usahakan mantapkan diri dulu dengan banyak berlatih mengenai teknik-teknik membuat logo, desain, struktur, dan tingkatkan kualitas desainnya.

Juga perbanyak pengetahuan mengenai aturan di 99designs.com agar karir berjalan lebih lancar. Jika sudah mantap, maka tinggal masuk ke web 99designs.com lalu di pojok kanan atas ada login.



Klik lalu pilih signup di bagian bawah hingga muncul halaman mendaftar. Isi dengan email dan password. Buatlah password yang mudah diingat lalu klik di bagian I'am a designer dan centang di I hace read and agree..... lalu register..

Setelah itu akan ada email masuk pada email yang kita daftarkan untuk konfirmasi. Akun inilah nantinya yang kita gunakan untuk ikut kontes di 99designs.com.

Namun ini belum selesai. Ada tahap verifikasi identitas yang harus diselesaikan. Caranya adalah dengan mengklik email konfirmasi dan nanti akan diantarkan ke halaman untuk login.

Setelah login akan ada beberapa halaman yang harus diselesaikan seperti edit profil, baca kode etik aturan, melihat kontes dan lain-lain.

Selesaikan semuanya. Setelah selesai, maka akan ada verifikasi identitas pribadi berupa foto diri dan foto identitas, bisa berupa ktp, sim atau paspor. Usahakan fotonya jelas karena kalau fotonya buram bisa ditolak atau tidak berhasil.

Bisa jadi prosesnya memakan waktu yang lama. Maka kita harus sabar menunggu. Jika sudah selesai dan akun diterima maka kita sudah siap untuk mengikuti kontes. Oh iya jangan lupa disini saya juga menulis tentang beberapa kontes logo di internet yang bisa diikut. Klik disini.

Itulah sedikit informasi tentang Tips Dan Cara Jitu Agar Mudah Diterima Saat Daftar Akun 99designs Tips Mudah Daftar 99designs. Semoga bermanfaat dan menjadikan kalian sukses dalam meraih dolar melalui desain online.