Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bolehkah makan coklat setelah makan mie?

Bolehkah makan coklat setelah makan mie? Boleh saja seseorang makan cokelat setelah makan mie instant, namun hal itu bisa menambah kalori tinggi. Jika keseringan bisa memicu obesitas.

Apakakh makan cokelat setelah makan mie instan berbahaya?

Seorang ahli gizi bernama Leona Victoria Djajadi, MND. mengatakan bahwa tidak benar jika disebutkan makan cokelat setelah makan mie bisa memicu keracunan, bahkan sampai meninggal mendadak.

Menurutnya, efek samping yang timbul justru lebih ke arah obesitas. Sebab baik mie maupun cokelat diketahui memiliki kalori yang cukup tinggi.

dr. Amadeo Drian Basfiansa dari Alodokter.com juga membantah klaim tersebut. Menurut pendapatnya jika memang sakit pada keadaan tersebut, mungkin terdapat faktor lain, seperti maag, infeksi saluran cerna, dampak dari makanan pedas, iritasi lambung, stress, dan faktor lainnya.

Anggapan Keliru tentang Makan Mie dan Cokelat

Pernah di internet ada tulisan yang menyebutkan tentang Efek Bahaya Makan Mie dan Coklat.

Disebutkan bahwa buat siapa saja yang suka makan coklat setelah makan mie, sebaiknya hindari dari sekarang. Karena ternyata efek kombinasi mie dan coklat bisa sangat mematikan.

Kandungan coklat dan mie memiliki efek yang luar biasa pada tubuh kita. Efeknya selain membuat tubuh kita sakit, juga bisa berujung pada kematian.

Apalagi saat ini banyak anak muda khususnya anak kos yang menjadikan mi instan sebagai makanan pokok. Ini harus dihindari karena efek mie instan pada tubuh bisa sangat berbahaya.

Ini adalah anggapan yang keliru dan termasuk hoaks, karena makan cokelat setelah mie instan atau